Senin, Juni 16, 2025
spot_img
BerandaBisnisSambal Dede Satoe Sudah Ekspor ke Amerika

Sambal Dede Satoe Sudah Ekspor ke Amerika

Susilaningsih, owner Sambal Dede Satoe (DD1). Produk sambalnya sudah ekspor ke Virginia, Amerika Serikat sejak 2016. Nama DD1 atau Dede Satoe diambil dari rumah produksi sambal di Jalan Tenggilis Timur VI/DD-1, Surabaya.

Susilaningsih berani memenuhi permintaan ekspor karena sambal buatannya memang berkualitas. Soal sortir bahan-bahan, Susi paling jeli. Dia tak mau ada satu pun cabai atau bahan-bahan lain yang busuk ataupun setengah busuk sekali pun. Produk sambal dia tidak pakai MSG atau pewarna makanan, melainkan pewarna alami hasil pertanian.

Satu lagi, bahan pengawet yang dipakai di bawah 1 per mil atau di bawah standar yang ditetapkan. Karenanya, sambal DD1 bisa diterima di Negeri Paman Sam setelah sampai tes PH sambal dan air yang digunakan.

Jauh sebelumnya, Susilaningsih  sudah menyiapkan instrumen digital untuk promosi atau jualan. Facebook, Instagram, dan website. Dia juga memanfaatkan beberapa e-commerce untuk memasarkan sambalnya. Jualan online ini juga memudahkan dirinya masuk pasar modern dan supermarket.

Susilaningsih  telah meraih banyak penghargaan, di antaranya Pahlawan Ekonomi Award 2013 Kategori Home Industry, penghargaan ISO tahun 2016 dan HACCP di tahun berikutnya 2017, SMESCO Award kategori Export Oriented 2018, dan Siddhakarya tingkat nasional 2019.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Most Popular

Recent Comments